Just Reza Akbar

Terus Belajar Untuk Berhasil

Jumat, 06 Agustus 2010

Bisnis, Jangan Lupa Promosi


Waktu saya pertama kali membuka usaha bimbel, saya mempromosikan lembaga saya dengan cara menyebarkan brosur ke rumah-rumah. Saya mengira itu sudah cukup. Selama 1 tahun, saya hanya menyebarkan brosur sebanyak empat kali. Hasilnya? Lumayan. Banyak siswa berdatangan. Di akhir semester 2 Bimbel kami bisa dikatakan hampir penuh. Namun di awal tahun ajaran, banyak siswa yang keluar. Penyebabnya, cukup banyak. Namun, sifat manusia yang paling sering timbul adalah rasa bosan.
Rasa bosan....adalah sifat manusia yang sangat manusiawi. Bagaimana pun pelayanan yang diberikan, sebagai pelanggan mereka pasti berkeinginan untuk mencoba produk lain. Walaupun memang diantara pelanggan yang ada, ada juga yang sangat setia.
Nah, selama 1 tahun lebih menjalankan usaha di bidang pendidikan ini, saya menilai kami kurang melakukan promosi. Anda bisa mnelihat sekarang bagaimana persaingan di bidang bisnis apa pun yang semakin ketat. Ketat dalam hal pelayanan, nama (branding), tarif, dan ketokohan pemilik. Untuk bisa bertahan, selain meningkatkan pelayanan, Anda jangan sampai lupa berpromosi dalam segala bentuk yang efektif.
setelah menyadari itu, saya mulai melakukan promosi yang cukup gencar. Walaupun hanya dengan menyebarkan brosur. Bentuk promosi yang dilakukan banyak sekali. diantaranya melalui surat kabar, brosur, spanduk, sosialisasi ke lembaga-lembaga, facebook, dan lain sebagainya. Hasilnya? Lumayan. Dan bisa dilihat hasilnya.
Ingat, sebaik apa pun produk yang kamu miliki, tanpa promosi...orang tidak akan tahu bahwa produk kamu berkualitas. So, Promosi adalah Ruh Bisnis! Bisnis apa pun!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar